Mencari

Seorang investor selalu YAKIN bahwa rejeki itu ada di pasar Modal. Tugas sejatinya adalah mencari. Keindahannya adalah dalam berusaha menemukan. Akhirnya, kepuasannya tatkala menemukan apa yang diinginkannya

Sabtu, 13 April 2013

DER Negatif



Dalam memeriksa laporan keuangan dari ratusan emitten, saya agak tercenung pada laporan tahunan LPPF, ticker milik PT Matahari Department Store. Perusahaan yang bergerak dalam bidang retail ini lumayan bagus,



Market Capitalization yang besar, 32 Trilyun

Value transaksi rata-rata sehari lumayan besar, sebagian oleh investor asing

Kenaikan Earning per Saham dari 160 tahun 2011 menjadi 263 tahun 2012, 60% !!

PER nya 43.16, memang over valued dibandingkan dengan rata-rata industrinya yang hanya 23.16

Rata-rata pertumbuhan sales fantastis. Selama tiga tahun 108% dan selama 5 tahun 242%



Yang menarik adalah angka-angka negative

Book Value, -663

DER, -2.5

ROE, -34.9



Kita semua tahu bahwa baru-baru ini terjadi divestasi besar-besaran dari 40% saham milik Asia Color Limited dan PT Multipolar Tbk, dengan harga yang jauh diatas penutupan sebelumnya. Perhitungan akutansi memang terkadang rumit.  Angka-angka negatif diatas sulit dijelaskan tanpa mendalami laporan keuangan dari perusahaan, namun tentu berkaitan dengan pergerakan modal perusahaan dan saya terlalu malas untuk meneliti lebih jauh…




2 komentar:

  1. kalau der negatif itu artinya hutang perusahaan banyak atau sedikit ya pak??

    BalasHapus
  2. lebih baik mana antara der negatif dan der positif??

    BalasHapus